Yayasan Pambudhi Luhur

LKP BLTC

LKP Budi Luhur sebagai salah satu satuan pendidikan non formal memiliki peran yang sangat penting sebagai mitra pemerintah sebagai wujud peran serta masyarakat guna ikut mencerdaskan kehidupan bangsa sesuai kebijakan pembangunan pendidikan nasional diarahkan untuk mewujudkan pendidikan yang berkeadilan, bermutu dan relevan dengan kebutuhan masyarakat.

Tujuan

Yayasan Pambudhi Luhur 1976, dengan komitment bergerak di bidang pendidikan, sosial dan kesehatan tentunya menguatkan diri dengan tujuan mendirikan LKP ini adalah :

  1. Mewujudkan SDM yang berkeahlian dan terampil.
  2. Menciptakan peluang kerja mandiri.
  3. Membangun kekuatan ekonomi mandiri dan berbudiluhur.

Visi

“Lembaga yang terpercaya dan terbukti nyata

dalam membangun SDM Mandiri dan Berbudiluhur”

Misi

  1. Memberikan pelayanan kursus dan pelatihan yang
  2. Meluluskan peserta didik yang siap bekerja/berkarya secara professional.
  3. Membantu peserta didik menciptakan peluang dan kesempatan mandiri.
  4. Membuka seluas luasnya kerjasama dengan semua pihak dalam rangka membangun SDM Indonesia.

Urgensi

Potensi SDM Kota Cimahi Jumlah penduduk Kota Cimahi merupakan salah satu dari keunggulan komparatif yang dimiliki Kota Cimahi sebagai sumber daya manusia baik sebagai tenaga kerja maupun potensi konsumen terhadap produk-produk industri kreatif. Dari struktur kependudukan, sebagian besar penduduk Kota Cimahi berada pada usia kerja dan sekitar dua pertiganya termasuk dalam angkatan kerja. Kota Cimahi memiliki potensi sumber daya manusia yang dapat diberdayakan untuk menjadi enterpreneur dan insan-insan yang kreatif yang merupakan keunggulan dari Kota Cimahi. Penguatan daya saing perekonomian kota akan dilakukan dengan mengembangkan potensi lokal berbasiskan klaster industri.  LPK LKP memberikan harapan besar daripada persaingan SDM yang terjadi pada dunia industry dewasa ini.

Program

Program Pelatihan Kerja menitikberatkan pada bidang Bahasa, IT dan perhotelan. Program Bahasa yang menjadi pembelajaran yaitu Bahasa Jerman, Arab, Jepang, Korea, Mandarin dan Prancis. Demikian juga pada program IT pembelajarannya di arahkan pada keterampilan pada sistem jaringan, animasi, video editing, dll. Perhotelan disesuaikan pada pangsa pasar yang tersedia dengan jumlah penyerapan yang banyak untuk di dalam maupun diluar negeri.