Yayasan Pambudhi Luhur 1976 Memperingati Maulid Nabi Shalallaahu Alaihi Wassalaam 1444 / 2022M

Assalamu ‘alaikum wa rahmatullahi wa barakatuh.

Alhamdulillahi rabbil ’aalamiin, wash-sholaatu wassalaamu ‘ala asyrofil anbiyaa-i walmursaliin, wa’alaa alihi washohbihii ajma’iin ammaba’adu.

Allhamdulilah pada Hari Selasa Tanggal 18 Oktober 2022 kita bersama telah melaksanakan kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad 1444 Hijriah Tahun 2022 yang bertemakan ” NILAI NILAI KEBUDHILUHURAN DALAM BINGKAI PRILAKU RASULULLAH SHALALLAAHU ALAIHI WASSALAAM  dilaksanakan di majid khuluqin adzim dengan dihadiri oleh para pengurus yayasan pambudhi luhur 1976, pimpinan unit pelaksana teknis, dosen , pegawai , siswa , mahasiswi dan mahasiswa.

Hakikatnya, Maulid Nabi ialah momentum yang sangat baik bagi kita untuk menambah ilmu, ketakwaan, serta keimanan kepada Allah SWT. Selain itu juga untuk meningkatkan kecintaan dan sifat sifat beliau di terapkan di kehidupan sehari hari dalam hidup beragama, bersosial, bernegara , berkeluarga hingga budaya bekerja semoga kita selalu dapat menjadikan Nabi Muhammad SAW sebagai panduan atau roolmodel dalam kehidupan beragaman dan bersosial sebagai pelita kehidupan.

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *